UKM Futsal STFI Bandung

UKM Futsal STFI Bandung adalah salah satu UKM yang bergerak di bidang olahraga terutama olahraga futsal. UKM ini telah ada kurang lebih sejak tahun 2007. Namun baru disahkan menjadi UKM pada 14 Mei 2017 di Musyawarah besar SEMAFI (Senat Mahasiswa STFI). UKM ini merupakan partner organisasi kemahasiswaan kampus lainnya seperti senat mahasiswa. Kepengurusan UKM ini dikelola penuh oleh mahasiswa STFI Bandung. Tujuan UKM ini yaitu untuk mewadahi mahasiswa yang memiliki hobi di bidang olahraga futsal, menjalin tali silaturahmi antar mahasiswa internal kampus STFI dan menggali potensi mahasiswa dalam bidang olahraga futsal.

Kegiatan latihan rutin UKM ini dilaksanakan seminggu sekali pada setiap hari senin jam 21.00 – 23.00 WIB di Lapangan Futsal Bisoc Batununggal. Jadwal latihan rutin sering berubah karena harus disesuaikan dengan jadwal perkuliahan anggota UKM. Latihan ini dipimpin oleh seorang pelatih berpengalaman yang dibantu oleh pengurus UKM. Kegiatan dalam latihan ini beragam mulai dari pemberian materi futsal sampai pertandingan persahabatan dengan kampus lain.

Kejuaraan futsal merupakan sarana untuk menerapkan semua materi yang telah disampaikan pada latihan rutin. Selain itu kejuaraan juga dapat meningkatkan eksistensi kampus terutama UKM serta membentuk mahasiswa yang menjungjung tinggi sportifitas dan bermental kuat. Sejak tahun 2017, UKM telah mengikuti banyak kejuaraan futsal yang dilaksanakan di bandung maupun di luar bandung. Kejuaraan futsal yang telah diikuti UKM yaitu kejuaraan di STikes Ahmad Yani, Pekan Olahraga dan Seni Mahasiswa Farmasi (PORSENIFI), Pekan Olahraga dan Seni Mahasiswa (PORSEMA), Pekan Olahraga Mahasiswa Kesehatan (PORMAKES) dan HIKMA Cup 1.

Prestasi terbaik UKM Futsal STFI saat ini yaitu berhasil lolos ke babak final dan menduduki peringkat ke-2 pada kejuaraan HIKMA Cup 1. Selain itu, salah satu pemain tim UKM Futsal STFI yaitu Marianus Balamakin menerima predikat Best Player dalam kejuaraan tersebut. Kejuaraan ini dilaksanakan di Lapangan Futsal Star Bandung pada tanggal 29 April 2018.