Musyawarah Besar XVI SEMAFI Periode 2019-2020

Musyawarah Besar XVI SEMAFI Periode 2019-2020

               

Pada Hari Sabtu-minggu, 28-29 November 2020 telah dilaksanakan Musyawarah Besar ke XVI Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Farmasi Indonesia. Sebelum dilaksanakan Mubes , pada hari Jumat, 27 November 2020 dilaksanakan terlebih dahulu Konferensi Mahasiswa. Agenda dari konferensi Mahasiswa meliputi sambutan dari Wk. III Bapak Syarif Hamdani M.Si. Sambutan Ka.subag Kemahasiswaan Ibu apt. Siti Uswatun Hasanah, M.Si. Sambutan ketua SEMAFI periode 2019-2020 saudara Gumelar Prakasa  dan Sambutan ketua pelaksana saudari Fitria Perdana Yudha Putri. Setelah selesai sambutan dilanjutkan pada pemilihan presidium sementara dan yang terakhir yaitu pembacaan tata tertib sidang.

                            

Acara ini merupakan acara rutin dari Senat Mahasiswa Sekolah Tinggi Farmasi Indonesia yang telah mengemban tugas nya selama 1 periode.pada tahun ini berbeda seperti tahun tahun biasanya, Konferensi Mahasiswa dan Musyawarah Besar dilaksanakan secara online melalui platfrom zoom meeting,tetapi rangkaian acara masih tetap sama seperti konferensi dan musyawarah besar yang dilaksanakan secara offlline.

Rangkaian acara pada Musyawarah besar yang dilaksanakan adalah Sidang Pleno I meliputi pembacaan dan penyerahan  Laporan Pertanggung Jawaban SEMAFI maupun UKM, Serah terima jabatan dari periode 2019-2020 kepada 2020-2021,Sidang Pleno II meliputi,Pembacaan AD/ART dan Rancangan Adendum dan yang terakhir Sidang Pleno III meliputi masalah urgent dan program kerja SEMAFi periode 2020-2021,dan rekomendasi program kerja dari tiap perwakilan angkatan atau UKM

Walaupun acara ini dilakukan secara online tetapi tidak membatasi semangat para peserta yang mengikuti mubes,alhamdulilah mereka semua antusias dan sangat aktif dalam mengikuti sidang ini terutama pada saat pembacaan AD/ART suasana berubah menjadi meneganggkan, tetapi pada akhirnya kita bisa mengambil keputusan bersama.

Ketua pelaksana sangat mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang terlibat khusus nya kepada panitia mubes 2019-2020 yang telah meluangkan waktu,tenaga dan pikiranya sehingga acara ini dapat terlaksana secara baik walaupun dalam keaadaan online.

 

 Penulis : Fitria Perdana Yudha Putri

 

LKMMF 1

Telah terselenggarakannya LKMMF 1 atau Latihan Kepemimpinan Managerial Mahasiswa Farmasi 1 yang diselenggarakan oleh SEMAFI pada hari Minggu, 17 Januari 2021 melalui video conferencing zoom yang diikuti oleh 107 peserta dengan pemateri dari staff ahli ISMAFARSI dan apt. Retno Anjarwati, S.Farm.

SIGNA MAGAZINE

LKMMF 1 “MEWUJUDKAN GENERASI MUDA YANG BERKARAKTER KEPEMIMPINAN, BERSIKAP KRITIS DAN SOLUTIF”

LKMMF 1 atau Latihan Kepemimpinan Managerial Mahasiswa Farmasi 1 adalah kegiatan rutin diadakan satu tahun sekali oleh SEMAFI. Acara ini merupakan salah satu program kerja dari Bidang Kastrad Eksternal. Dengan tema “Mewujudkan Generasi Muda yang Berkarakter Kepemimpinan, Bersikap Kritis dan Solutif” acara ini memiliki tujuan yaitu untuk melatih kepemimpinan, kemampuan atau keahlian (softskill) bagi mahasiswa dan mampu mengatasi masalah dalam kondisi yang tidak terduga, seperti yang sedang kita alami yaitu masa pandemi. Selain itu, acara ini mengajak mahasiswa agar tetap aktif, produktif serta bisa membangun solidaritas bersama.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua SEMAFI Cindy Wan Yik Sin,  apt. Retno Anjarwati S.Farm., Koordinator Wilayah ISMAFARSI, Staf Ahli Ekternal, Dipra dan Internal dari ISMAFARSI. Acara LKMMF 1 dilaksakan selama 1 hari pada hari Minggu, 17 Januari 2021. Acara ini berjalan dengan lancar. Pembukaan acara dilakukan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Hymne STFI dan ISMAFARSI dan juga sambutan-sambutan, dilanjutkan dengan materi 10 Star Pharmacist, Wawasan tentang ISMAFARSI, Kepemimpinan dan Organisasi, IPSF- SEP (International Pharmaceutical Student’s FederationStudent Exchange Program), PCC (Patient Counseling Community) dan juga persidangan. Pada akhir acara dilakukan skrinning dan juga pembagian doorprize.

Sementara, peserta untuk LKMMF 1 ini diikuti oleh mahasiswa STFI Bandung. Acara ini berlangsung dengan antusiasme yang sangat ramai, karena dari panitia menyediakan satu Golden Ticket menuju LK 2.

Semoga dengan selesai terselenggarakannya acara ini, dapat mewujudkan tujuan awal dari acara dan semoga ilmu yang didapatkan berguna hingga esok. Terimakasih dan tetap semangat!

Penulis: Rizka Zaidah Mawlidiyah